Klik x untuk menutup hasil pencarianCari di situs SABDASpace

Kurang Percaya Diri..,, musnahlah!

violinholic's picture



Sebelum
nulis ini, saya memandangi biola saya yang belum lama sebelumnya saya
mainkan.Ini biola saya yang kedua, biola saya yang ini elektrik, masih
lumayan baru --kurang lebih baru setahun--, warnanya hijau. Saya
belinya di MG Blok-M. Sebenarnya waktu itu cari yang warna klasik, tapi
nggak ada yang buatan China adanya buatan Eropa. Berhubung isi dompet
cuma mampu beli buatan China ya... saya ambil warna hijau karena hanya
ada dua pilihan, hijau dan biru, jadi saya pilih hijau saja. . Biola
ini baru saya pakai 'main' (dalam arti tampil di depan umum) sebanyak
4x. Pertama waktu acara sidi di gereja saya. Waktu itu saya berdua
dengan teman saya main biola dan abang saya main keyboard mengiringi
anak-anak yang disidi. Yang kedua, waktu ibadah Taize di gereja. Saya
main bareng tim ansamble remaja GKJ Eben-Haezer. Yang ketiga, waktu
angkatan Abednego cari dana, nyanyi ke gereja-gereja. Saat itu saya dan
beberapa teman ditugaskan nyanyi di GKI CipLok (Cipinang Elok). Saya
main biola dan bang Stephen main gitar sementara yang lain vocal group.
Dan yang keempat, belum lama ini. Waktu ibadah mengenang Ibu Liem Kiem
Yang, Jumat, 5 Oktober 2007. Mainnya bareng anak-anak KMK STT Jakarta.

Dari
empat kali 'main' itu, saya selalu mendapat pertanyaan dari orang "Kamu
mainnya nggak PeDe ya?!" Hua! Kenapa selalu begini? Emang sih, meskipun
lumayan sering 'main', saya masih belum PD kalau harus berdiri di depan
umum. Huhu... gimana caranya supaya lebih PD ya? Soalnya Percaya Diri
mempengaruhi gesekan biola saya, dan tentunya mempengaruhi bunyinya.
Duh repot juga ya yang namanya biola itu, tapi gimana...saya sudah
terlanjur gila biola. Hahahaha.....