Klik x untuk menutup hasil pencarianCari di situs SABDASpace

Spirit Pernikahan Y-control Yang Sudah Terkontrol

Tante Paku's picture

http://sphotos-e.ak.fbcdn.net/hphotos-ak-ash4/s720x720/216863_3940467503323_1686796828_n.jpg

 

Yang saya amati selama ini, para sahabat BLOSSAS (Blogger Sabda Space) bila menikah ternyata jodohnya tak jauh-jauh amat dari lingkup kesehariannya. Maka pitutur adiluhur dari Jawa yang mengatakan "Witing tresno jalaran saka kulina" benar-benar menjadi kenyataan yang tak terbantahkan lagi.

Witing tresna jalaran saka kulina terjemahannya mengandung arti pohon cinta akibat dari terbiasa atau karena sering bertemu. Witing diturunkan dri kata dasar WIT artinya POHON, witing juga bisa berasal dari kata dasar WIWIT yang berarti mulai atau awalnya. KULINA artinya terbiasa.

Kalau yang bertemu sepasang insan yang sama-sama JOMBLO mah tidak masalah, justru itu yang diharapkan. Makanya banyak kegiatan para remaja membuatnya sering bertemu dan terjadilah jalinan pertemanan yang istimewa di antara mereka.

Yang gawat, kalau yang sering bertemu itu salah satunya atau keduanya sudah menikah. Jika tidak berhati-hati dan mempunyai IMAN kuat, keseringan bertemu, entah karena tuntutan kerja, bisnis, atau kepentingan lain, bisa tumbuh cinta di antara mereka, benar-benar gawat kelewat-lewat setan lewat bisa berantakan dunia persilatan.

Dengan demikian Witing tresna jalaran saka kulina bisa menjadi ungkapan yang bernada nasehat untuk pria dan wanita yang sudah menikah untuk WASPADA dan BERHATI-HATI dalam pergaulannya. Sebab kalau salah langkah, tumbuh cinta, rumah tangganya bisa menjadi bencana, mau cari ayat-ayat suci untuk menjustifikasi cinta itu?

http://sphotos-h.ak.fbcdn.net/hphotos-ak-snc7/s720x720/394635_4102148349844_208828566_n.jpg

Demikian yang terjadi dengan sobat BLOSSAS yang baru saja melangsungkan pernikahan pada 15 September 2012 di Resto Golden Solo yang kita kenal nick namenya Y-CONTROL di kotak ijo namanya Ary Cahya. Dia rupanya menerapkan pitutur luhur WITING TRESNA JALARAN SAKA KULINA dengan pas!

Kalau Joli bilang, teman kantor akhirnya jadi TEMAN SEKAMAR karena pada awalnya sering terlibat CURHAT yang terus berlarut setiap hari karena tuntutan pekerjaan, tak terasa benih-benih cinta tumbuh semakin subur. Akhirnya, daripada cari-cari yang jauh, yang dekat dan sudah sama-sama sehati kenapa tidak diembat sekalian dalam pesta pernikahan. Apa yang dikatakan Joli memang benar, sebab beliau sudah merasakan sendiri ketika remaja dulu, teman kuliahnya berhasil mengembat dia tanpa tedeng aling-aling alias blaka suta apa adanya, artinya sama-sama tahu kelebihan dan kelemahannya.

Saya, Joli dan Purnawan Kristanto berangkat bersama dari Rumah Turi menuju tempat resepsi. Kami datang bersamaan dengan ibu Tut Wuri Handayani beserta putrinya, di meja yang sudah tertata rapi itu, saya lihat sahabat-sahabat BLOSSAS sudah banyak yang hadir, ada Ari Thok yang tidak didampingi istrinya (konon lagi nyidam sari), ada Love bersama sang suami, Waskami dan istri (Puji AY) serta kedua anaknya, Helloword, dan masih banyak lagi, lupa nama atau saya keliru menyebutkan nama-nama tersebut?

Y-control ini memang salah satu Blogger Sabda Space yang mengawali kehadiran situs ini bersama Love, Ari-Thok, Indonesia Saram, dan lain sebagainya, dulunya memang aktif menulis, sekarang sudah pada jarang, mungkin karena kesibukan kerja di tempat barunya itu.

http://sphotos-b.ak.fbcdn.net/hphotos-ak-ash4/650_1084783397606_7327_n.jpg

Pesta pernikahan di malam minggu itu cukup meriah, undangan penuh, terbukti tidak ada meja kosong, artinya para tamu hadir semua. Bahkan Hai Hai yang tidak menerima undangan saja ikut hadir, tentu saja bukan sosoknya, melainkan angpaonya selalu ABSEN bila dia diberitahu dan ada sahabat yang bersedia memasukkan amplopnya. Begitulah perhatian Hai Hai bila ada anggota BLOSSAS yang punya acara penting, bila ada waktu pasti datang, namun bila berhalangan dengan caranya dia membubuhkan absensinya.

Dari EO yang mengatur acara, si gendut Buyung Rahmansyah sebagai MC-nya membuat acara makin hidup. Sang MC banyak memberikan berbagai teka-teki berhadiah untuk dijawab para hadirin. Misalnya, dimana tempat honeymoon yang disukai pengantinya?

Saya berbisik pada pak Wawan : "Saya kira di HUTAN pak!"

"Oh di hutan ya hehehehehe.........." jawab pak Wawan sambil ngekek. Padahal dalam hati saya memilih jawaban PANTAI. Logikanya, mana mungkin Y-control sama istrinya bulan madu ke hutan hahahahahahaha........Mau jadi TARZAN XXX apa?

Ada lagi tebakan, apa warna favorite pengantinnya? Black atau white? Pak Wawan bilang : "Kesukaan PUTIH dia!"

"Lho tahu darimana pak?" tanya saya.

"Di pesbuknya, dia nulis white wedding tuh?!"

"Kalau saya pilih menjawab HITAM pak!"

Kali ini jawaban saya yang terlontar benar, walau pak Wawan sedikit HERAN dan memprotesnya. "Harusnya warna HIJAU!"

"Lho kok bisa pak?"

"Lhah blognya kan LALAT HIJAU?!"

"Wah iya ya hahahahahaha......mungkin besok blognya mau diganti jadi LALAT HITAM pak," kami berdua ngakak.

Begitulah sedikit yang saya tuliskan dari kehadiran saya dalam merasakan kebahagiaan sahabat BLOSSAS yang baru saja melangsungkan perkawinan ini. Begitulah PERKAWINAN, ibarat sebuah bangunan, perekawinan harus ditata kembali berulang-ulang setiap hari, agar semakin kokoh, indah, dan nyaman.

Selamat buat Y-control vs Yuliana dalam SPIRIT pernikahan yang penuh nuansa irama Song in Calendar. Undangan pernikahannya cukup keren lho, berbentuk kalender meja dengan foto-foto prewedd yang ceria dan menarik, cukup layak dipajang di meja kerja.

http://sphotos-e.ak.fbcdn.net/hphotos-ak-ash4/376706_4225531674350_1082797378_n.jpg

Illustrasi : Foto-foto koleksi Y-control

Semoga Bermanfaat Walau Tak Sependapat

__________________

Semoga Bermanfaat Walau Tidak Sependapat

Purnawan Kristanto's picture

Sayangnya resepsi pernikahan

Wedding

Sayangnya resepsi pernikahan ini tidak dihadiri oleh soulmate-nya Y-Control di SS ini, yaitu pak Kim.

Pulang dari njagong, kami ngobrol sejenak di rumah Turi. Kebetulan di meja ada buah ciplukan, peninggalan tamu bule yang menginap di rumah Turi. Sudah lama sekali saya tidak makan buah berry Jawa ini. Joli malah belum pernah makan buah ciplukan sama sekali. Begitu mencicipi rasa asam-manisnya, dia kesengsem pada buah bulat-bulat seukuran buah talok ini. Dia memutuskan akan menanamnya di dalam pot dan diletakkan di rumah Turi yang memang asri itu.

Ciplukan

 

__________________

------------

Communicating good news in good ways

Tante Paku's picture

Fotonya keren

Terima kasih pak Wawan buat tambahan fotonya, saya kesulitan cari foto-foto yang mendukung laporan pernikahan sahabat kita ini. Saya lihat di wall-nya pak Wawan belum di up load, ya terpaksa nyolong di wallnya Ary Cahya dan Yulia tanpa izin hahahahahahahahaha.................

Buah CIPLUKAN atau CEPLUKAN pak Wawan?
Saya kira akan sangat menarik kalau bisa dibuat artikel tuh, sebab termasuk pohon buah yang cukup langka dan bermanfaat menangkal beberapa virus dalam tubuh tuh.

Sayang sekali, Kittin sama Johan nggak jadi hadir, yang satu repot banyak pesanan sosisnya, satunya lagi mempersiapkan diri mau ikutan lomba TAMIYA dan syukur berhasil nyabet JUARA 2.

__________________

Semoga Bermanfaat Walau Tidak Sependapat

Purnawan Kristanto's picture

Oh sudah ganti jadi CEPLUKAN,

Oh sudah ganti jadi CEPLUKAN, to? [gaya Asmuni]

__________________

------------

Communicating good news in good ways

iik j's picture

Selamat ya Y-control

Selamat ya om Y-Control... 

:D :D

Eudice's picture

Ketemu Tante Paku

Waktu maju buat foto, suami saya bilang itu lho Tante Paku, aku bilang iya aku tahu hehe... akhirnya ketemu Tante Paku :) btw anak saya masih satu om :)

__________________

"kita berbeda dalam semua kecuali dalam CINTA"

Tante Paku's picture

Eudice, sudah tambah anak belum?

Untung kamu udah tahu duluan kalau TANTE PAKU bukan tante-tante beneran, bisa debat sama suamimu jadinya hahahahahahahahahahaha........................Eh kapan nambah dede lagi? Kalo sudah jadi, panggil kita-kita ya, bisa kumpul sambil ngobrol nostalgia tentang SS.

Salam.

__________________

Semoga Bermanfaat Walau Tidak Sependapat