Klik x untuk menutup hasil pencarianCari di situs SABDASpace

Mazmur Cinta

Tante Paku's picture

 

     BISAKAH kita berpikir jernih tanpa terkontaminasi emosi? Sering orang berasumsi bahwa kepala yang menjalankan pikiran. padahal hatilah yang menjalankan pemikiran terlebih dahulu baru mendiktekan kesimpulannya kepada kepala untuk mencarikan alasan guna mempertahankannya. Jadi kalau ada yang mengatakan KERAS KEPALA benar orang itu, itulah tugas kepala dalam mempertahankan asumsi sang hati. Oleh sebab itu hati mesti dijaga agar hati-hati dalam menampung sumber pewahyuan ilahi agar emosi tidak menguasai.

     Inti suatu perbedaan dan perselisihan antar individu atau bangsa, karena  KEPENTINGAN kita tidak sesuai dengan kepentingannya.  KESIMPULAN kita tidak sama dengan kesimpulannya. PEMAHAMAN kita tidak sama dengan pemahamannya.  PENAFSIRAN kita berbeda dengan penafsirannya. Berpikir
jernih tidak harus cerdas, tapi keberanian mengatasi ketakutan dan keinginan. Jangan biarkan hati mempengaruhi jalan pikiran, baik disadari atau tidak.

Matamu adalah pelita tubuhmu. Jika matamu baik, teranglah seluruh tubuhmu, tetapi jika matamu jahat, gelaplah tubuhmu. (Luk. 11:34)

     Untuk menemukan kebenaran, yang dibutuhkan bukan rumusan doktrin, melainkan hati yang bebas dari kepentingan dirinya setiap kali pemikiran berlangsung. Hati yang bebas dari ambisi, dengan demikian hati akan membiarkan pikiran leluasa, bebas dan tanpa takut untuk mencari kebenaran dan selalu SIAP MENERIMA BUKTI BARU dan MENGUBAH PANDANGANNYA.

     Hati semacam ini menjadi pelita yang menerangi kegelapan seluruh tubuh kemanusiaan.

PUISI.

MAZMUR CINTA

Menapak hari-hari
menyusuri tajamnya paku besi
darah terus mengaliri bumi
memahami dunia-Mu
seperti dalam jeruji
akal budiku semakin nyeri

Semerbak kata indah
nada-nada penuh berkah
mengangkat tubuh yang runtuh
bangkitkan kesadaran
lewat malaikat terang
kirimkan cinta-Nya
hanya cinta-Nya

Manusia dibentuk oleh cinta
dihembuskan nafas cinta-Nya
mengkhianati cinta-Nya
diselamatkan oleh cinta-Nya
di mana pun
di mana pun
di mana pun berada

Oh kemurahan cinta-Mu
membakar rohku
bakarlah rohku
dengan api kebenaran-Mu
bakarlah rohku
dengan api kasih setia-Mu.

Skh,6110.

 

Semoga Bermanfaat Walau Tak Sependapat

__________________

Semoga Bermanfaat Walau Tidak Sependapat

Tante Paku's picture

Dua kelompok blogger.

Koment hai hai tak jawab di sini aja lah, di blog itu kotak komentarnya di kompi gak muncul-muncul, maaf gangguan teknisnya belum terselesaikan.

Puisi menjadi gara-gara kalau bukan hai hai yang menafsirkannya tentu tidak akan menarik. Kalo benar demikian kelak nubuatannya bila ada kopdar, tentu aku akan memohon petunjuk dulu pada ROH CINTA. Pasti sang roh akan memberikan yang terbaik buat kita berdua hai hai. Yang masih lajang barangkali diperbolehkan untuk kucium, yang sudah tuwir diberikan hai hai, moga-moga roh cinta sependapat dengan keinginan hamba ini hahahaha.....

Terima kasih atas pujiannya, pujian anda selalu membuatku bercermin, jangan-jangan ini teror yang penuh mutiara cinta hahaha....

Untuk PINOKIO : "Kamu akan kucium dengan dengkul sajalah, maklum boneka kayu, dingin melulu hahaha......!"

__________________

Semoga Bermanfaat Walau Tidak Sependapat

hai hai's picture

@TP, Sudah Alot

Tante paku, bila kotak komentar tidak muncul, coba di refresh, artinya klik saja tanda panah berbentuk lingkaran. Kadang diperlukan bebeapa kali refresh baru muncul. Admin sedang menangani masalah tersebut.

Kalau yang sudah tuwir pasti nggak berasa lagi kali hanya sekedar dicium karena dagingnya sudah alot dan keriput serta mati rasa. Mungkin bila dicokot (digigit) baru berasa.

Yang muda dicium ang tua dicokot.

Ha ha ha ha ha ha .....

Karena Di Surga, Yang Terbesar Adalah Anak-anak

__________________

Karena Di Surga, Yang Terbesar Adalah Anak-anak

Tante Paku's picture

Kalo ada yang tanya horny?

Trims atas tambahan pengetahuan tentang kotak komentar. Mungkin di tempatku lagi gangguan, untuk koment maupun posting dengan susah payah berpacu dengan waktu macetnya kompiku ini.  Tapi dengan menulis di notepad dulu bisa menghemat waktu dan tidak mengacau tampilan drpd ditulis di MSword.

Ada yang lupa, kalo pas kopdar ada yang tanya :"Kamu horny ya sama aku?"

Aku cuma punya jawaban ala SS : "Ah rupanya anda salah alamat. Saya bukan Hai Hai, kamu Pniel ya?"

Pasti akan terjadi COKOT-COKOTAN dah .

Kita jadi bingung, mana yang ADAM, mana yang ULAR dan mana yang IBLIS hahaha....

__________________

Semoga Bermanfaat Walau Tidak Sependapat