Klik x untuk menutup hasil pencarianCari di situs SABDASpace

Tanda Mujizat: tanda iman???!!!

Anak El-Shadday's picture

Mujizat yang oleh banyak orang sering diartikan sebagai sesuatu yang extra ordinary, kejadian luar biasa yang terjadi di luar hukum alam (*om hai ga setuju bagian ini) merupakan hal yang sangat menarik. Bahkan di berbagai keyakinan dan tradisi hal-hal luar biasa ini (baca: Mujizat) seringkali dipakai untuk memvalidasi tingkat kebenaran dan ketinggian iman yang dimiliki.

Hari ini ga sengaja nemu berita di kompas dan juga baca artikel di sini, bagi orang-orang yang getol menggunakan kejadian luar biasa (baca: Mujizat) sebagai standar validasi akan kebenaran dan ketinggian iman yang mereka miliki akan sangat senang dengan adanya kejadian seperti yang ada di kompas ataupun seperti yang termuat dalam artikel di atas.

Gereja tempat saya " dilahirkan" juga amat mengagungkan mujizat, dalam hal ini bukan sebagai validasi iman tapi lebih ke arah validasi tempat (Allah ada di Gereja kami). Secara pribadi saya sangat tidak setuju dengan dikaitkannya iman dan kejadian-kejadian luar biasa (baca: Mujizat). Seringkali hal-hal yang terjadi secara luar biasa tersebut dikarenakan kurangnya pengetahuan dan pengertian kita terhadap apa yang terjadi. Seperti jaman dulu ada cerita tentang penemuan obat malaria, suatu danau di daerah amerika latin, diketahui memiliki mujizat kesembuhan (*halah!!! :-D). Orang-orang yang mengidap malaria terbukti menjadi sembuh setelah meminum air danau tersebut. Selidik punya selidik penyebab hal itu terjadi adalah kenyataan bahwa banyak pohon kina (Cinchona succirubra) tumbuh di sekitar danau, dan banyak dahan,serta batang pohonnya yang sudah tua jatuh dan terendam dalam danau. Ekstraksi secara alami terjadi, air danau jadi mengandung senyawa kinin, akhirnya "Mujizat kesembuhan" terjadi!! 

Mujizat terbesar bagi kita adalah Yesus, Sang Allah. Tiga fase hidupnya adalah mujizat bagi saya, Natal, Jumat Agung dan kebangkitanNya. Tapi anehnya, dari ketiga fase penting itu dua yang terjadi adalah peristiwa yang dalam bahasa jawanya disebut sebagai "nggelethek"... ga ada hebat-hebatnya sama sekali. Bagi saya ini merupakan peneguhan, bahwa mujizat bukanlah standar bagi tingkat kebenaran dan ketinggian iman. 

__________________

but the one who endure to the end, he shall be saved.....

mujizat's picture

@Anak El-Shadday, mujizat = tanda penyertaan Tuhan

Syalom,

Anak El-Shadday, kenalkan, saya mujizat.

Tertarik menanggapi tulisan Anda, saya ingin memberitahu Anda betapa pentingnya mujizat buat Anak Tuhan.

Definisi mujizat menurut pamahaman saya adalah: peristiwa luarbiasa, terkadang menyimpang dari hukum alam, dimana oknum pelakunya adalah Kuasa Tuhan .

Mujizat terpenting adalah: perubahan dari seseorang yang antikrist menjadi Christ-follower, pecinta Kristus Yesus.  Perubahan dari seorang mahasiswa bernama Saulus dengan kepribadian mengerikan, ganas, buas, menjadi seorang Paulus yang lembut hati, rendah hati dan sayang Yesus, maka perubahan itu sepenuhnya dilakukan oleh Kuasa Tuhan, makanya saya golongkan sebagai Mujizat.

Namun, mujizat2 yang lain adalah penting.

Sebab Kerajaan Allah bukan terdiri dari perkataan, tetapi dari kuasa. (1 Kor 4:20)

Yesus, ketika memberitakan injil, bukan hanya mengajar dengan perkataan, namun dengan tindakan, yaitu melakukan mujizat, bukankah sepatutnya kita mengikuti jejak Yesus?

Petrus, rasul ini memberitakan injil, juga dengan "praktek mujizat" , menyembuhkan seorang yang lumpuh (kisah 3:1-10), sebagian ayatnya begini:

Tetapi Petrus berkata: "Emas dan perak tidak ada padaku, tetapi apa yang kupunyai, kuberikan kepadamu: Demi nama Yesus Kristus, orang Nazaret itu, berjalanlah!" (Kisah 3:6)

Petrus hanya ngomong, pakai nama Yesus, meraih tangan orang lumpuh itu, dan Yesus yang menyembuhkan.

Matius 28:18-20

18 Yesus mendekati mereka dan berkata: "Kepada-Ku telah diberikan segala kuasa di sorga dan di bumi.
19 Karena itu pergilah, jadikanlah semua bangsa murid-Ku dan baptislah mereka dalam nama Bapa dan Anak dan Roh Kudus,
20 dan ajarlah mereka melakukan segala sesuatu yang telah Kuperintahkan kepadamu. Dan ketahuilah, Aku menyertai kamu senantiasa sampai kepada akhir zaman."

Sembuhnya si orang lumpuh di Kisah 3:6 merupakan BUKTI penyertaan Yesus atas rasul Petrus.

Mujizat

__________________

 Tani Desa

whoislikegod's picture

tanda penyertaan Tuhan?

Mujizat=tanda penyertaan Tuhan? kalau ga ada mujizat apakah Tuhan tidak menyertai? Mujizat, kalau misal aku minta mujizat ma Tuhan supaya bisa berjalan di atas air atau mengubah air menjadi anggur supaya aku bisa berkoar-koar dan banyak yang bertobat, kira2 dikabulkan tidak?

·siapa seperti Allah?·

__________________

·siapa seperti Allah?·