Klik x untuk menutup hasil pencarianCari di situs SABDASpace

BUNDA MARIA CONTOH HIDUP BAGI IBU DAN PEREMPUAN MASA KINI

agustin's picture

Berbicara masalah ini pastilah saudara setuju dengan pendapat saya ibu / perempuan adalah orang yang paling berjasa dalam kehidupan kita. Pada saat kita belum lahir seorang ibu telah menjaga selama Sembilan bulan, dan setelah lahir ibu pula yang menjaga dan memberikan kehangatan sehingga seorang anak dapat tumbuh dan berkembang dengan sehat. Kemudian ibu pula yang selalu mendampingi dan membimbing dengan doa doanya agar kita ( saya dan saudara ) selalu berada pada jalan yang benar, jalan yang telah diajarkan Allah dan kita dapatkan dari didikan dan arahan seorang ibu.

            Bulan Mei adalah bulan khusus untuk Bunda Maria, dimana Bunda Maria adalah seorang perempuan  dan sosok ibu kemurnian hati yang pasrah kepada Allah dan kepada kabar gembira Nya. Bunda Maria adalah Bunda Maria Sang Perawan Yang Tak Bernoda, yang hati dan akal budinya seluruhnya murni, yang menerima Kabar Ilahi didalam segala kesederhanaannya.

                Banyak orang belum mengerti mengapa kita melakukan devosi pada Bunda Maria. Ada pula yang mengatakan mengapa kita menyembah Bunda Maria bukan hanya pada Allah saja ?  Santo Agustinus dalam ajarannya membedakan apa yang disebut dengan penyembahan dan penghormatan. Penyembahan merupakan tindakan yang hanya ditujukan kepada Allah Tritunggal ( Allah Bapa, Putra dan Roh Kudus ). Sedangkan penghormatan dapat ditujukan pada tokoh tokoh suci atau benda benda yang memiliki nilai suci.

         Penghormatan ditujukan pada :

1.    Para orang kudus termasuk Bunda Maria

2.    Benda benda tertentu yang melambangkan Allah ataupun Para Kudus dan Maria ( salib, patung Bunda Maria, patung Santa dan Santo dll )   Penghormatan atas diri Allah ( Devosi Kerahiman Illahi, Devosi Kepada Hati Kudus Yesus dsb )

         Berkaitan dengan kehidupan kita, maka bagaimana mungkin kita akan berbuat / melakukan tindakan tindakan yang tidak benar pada seorang ibu / perempuan. Apabila kita hendak melangkah untuk melakukan sesuatu hendaklah kita ingat akan sosok Bunda Maria yang selalu hadir dan tetap merupakan senjata yang ampuh dalam mengontrol dan melawan unsure unsure kehidupan secular yang semakin marak ( bila kita mengalami kesulitan dalam kehidupan ingatlah bahwa kita  (terutama perempuan dan seorang ibu) adalah seorang perempuan yang mendapatkan anugerah terbesar dari Allah dan yang dapat membuat dunia lebih besar, karena dari seorang ibu / perempuan lahirlah pemimpin besar, karena pada ibulah ada perlindungan, kelembutan dan pelukan hangat.

           Bagaimana Tuhan Yesus telah mencontohkan hubungan Nya dengan Bunda maria / ibu Nya ( Yohanes 2 : 1-11 ) dan pada saat Tuhan Yesus berada di Bait Allah pada usia 12 tahun ( Lukas 2 : 41-52 ) serta Tuhan Yesus menjelang wafatnya di kayu salib.  Nah pertanyaan yang akan muncul siapkah kita terutama seorang ibu / perempuan untuk menerima rencana Allah yang disampaikan / diberikan pada kita seperti pada Bunda Maria didalam mendidik dan memberikan kedamaian pada anak anak nya. ?

__________________

Bu Agustin Widjiastuti