Klik x untuk menutup hasil pencarianCari di situs SABDASpace

Perlukah Upgrade dan Redesain Klewer?

Mumpung pas ada perayaan 15 tahun SABDA, perlukah redesain dan pemugaran Klewer? Coz sudah dua tahun lebih SS dengan tampilan yang ini, trus drupal yang menjadi "mesin" SS juga sudah berkembang pesat di versi 6, bahkan versi 7 kemungkinan tahun depan sudah keluar.

Purnawan Kristanto's picture

Usul:

 Berkaitan dengan desain, saya mengusulkan beberapa feature tambahan:

1. Feature "Laporkan". Selama ini yang menjadi pengawas adalah core user. Alangkah baiknya kalau user juga diberi tanggung jawab untuk melaporkan pelanggaran policy. Cukup beri ikon saja, bisa disertai alasan atau tidak. Yang penting notifikasi diberikan kepada admin dan core user untuk memberi perhatian khusus kepada posting tertentu.

2. Mengadopsi FB, bagaimana kalau diberi feature "Suka" atau jempol. Kadang, user menyukai tulisan tertentu tapi tidak bisa mengekspresikan dalam bentuk kata-kata. Jadi cukup dengan memberi jempol, kemudian setelah diklik akan muncul "[nama user] menyukai ini."

3. SS hanya memberi kesempatan kepada input berbasis teks. Sementara itu, teknologi berkembang pesat. Sudah saatnya memberi ruang kepada user untuk membagikan input berbasis image atau audio visual. Konkritnya, ada feature untuk mengunggah gambar dan video tanpa harus menitipkan pada server di situs lain. Konsekuensinya memang dibutuhkan space yang sangat besar. Tapi kata blogger  yang mantan menristek, Kusmayanto, jika hanya berkutat pada basis teks, maka sebuah blog akan ditinggalkan oleh orang. Sekarang gejala ini sudah mulai kelihatan dengan bermingrasinya sejumlah user ke FB.

 

Wawan

 


 www.purnawan.web.id

Rusdy's picture

Usul Pak Wawan...

... setuju banget dengan nomer 1 & 2. Walau saya kurang begitu suka dengan terlalu banyak multimedia content karena bikin lemot. Tapi, memang pasaran maunya bergerak kesana...

Admin's picture

Oke ....

Usul Pak Wawan cukup baik .... saya sudah sampaikan usulan ini kepada tim web YLSA melalui trac. Tentunya akan diusahakan dulu mencari modul-modul untuk fasilitas tersebut dalam Drupal.

Thanks banyak Pak Wawan atas masukan dan idenya .... :)

joli's picture

Bila diperlukan..

Beberapa waktu yang lalu kopdar di Bali ama M23 dan sembilan. Dalam pembicaraan Joli sempat cerita tentang server kita yang down, terus juga program sabda alkitab yang hebat, tapi perlu server gede kayaknya, juga kecepatannya mesti wush-wush.

M23 mengatakan bila perlu sesuatu berkenaan dengan server atau internet2an, dia bisa bantu, perlu diketahui M23 pemilik salah satu ISP di Bali yang lumayan gede.. silahkan YLSA follow up..

hai hai's picture

photobucket

Ketika membuka blog saya yang ini, lama sekali. Ketika saya perhatikan, hal itu terjadi karena di dalam blog saya tersebut ada komentar dari godarmy yang menyisipkan gambar dari photobucket.com.

Pertanyaannya adalah: apabila situs photobucket.com bermasalah bukankah kita akan ikut bermasalah? apabila benar demikian, bukankah kita perlu memikirkan untuk redesign SABDA Space agar bisa mengapload foto dan gambar secara langsung?

Karena Di Surga, Yang Terbesar Adalah Anak-anak

Daniel's picture

sebaliknya

saya justru berpikir untuk membatasi penempatan gambar -- baik pada blog, apalagi pada komentar -- kecuali memang bermanfaat untuk kepentingan ilustrasi dan tidak ada cara lain melakukannya selain dengan menampilkan gambar, karena sabdaspace adalah blog yang bahan dasarnya adalah tulisan, dan bukan galeri foto, selain itu jika setiap blogger diijinkan meng-upload foto, maka dengan cepat space server akan terpenuhi dengan file2 berukuran besar yang semakin susah dikelola...